NOSTALGIA DAWET BERAS TEMPO DULU BUATAN BU MARYATIN

  • Nama Bu Maryatin
  • Alamat rumah Desa Sabrang
  • Alamat usaha Desa Sabrang

Testimoni penulis

Bu Maryatin, salah satu penerima Program JALIN MATRA PFK asal Desa Sabrang ini adalah seorang pedagang es dawet beras dan makanan matang sejak puluhan tahun lalu. Mbok Tin panggilan akrab para pelanggannya adalah sosok perempuan paruh baya yang gesit dan tangkas dalam melayani para pelanggan warungnya.

Warung Mbok Tin adalah warung spesial yang hanya menjual makanan matang untuk dibungkus pulang, gorengan dan dawet beras legenda. Makanan matang yang dijual Mbok Tin antara lain pepes ikan, sayur matang seperti lodeh, sayur bening dan aneka tumisan. Aneka gorengan yang Mbok Tin jual beda dari gorengan yang lain, bedanya yakni Mbok Tin fokus mengolah aneka olahan singkong dan ketela rambat ala jajanan jaman dulu yang mungkin sekarang sudah jarang ditemui. Aneka jajanan Mbok Tin antara lain yakni bandem, lemet, singkong goreng dan gethuk lindri, pilus, timus, tahu brontak, rondo royal dan weci. Menu andalan Mbok Tin yang selalu habis laris manis setiap hari yakni es dawet beras ala resep tempo dulu. Mbok Tin membuat dawetnya sendiri dari tepung beras putih, dicampur dengan santan beraroma pandan dan gula aren lalu ditaburi dengan es batu, nyuss segernya diminum pas siang hari yang terik.

Mbok Tin setiap hari tepat jam 2 pagi sudah bangun untuk mempersiapkan dan mulai memasak makanan yang akan dijual di hari itu. Semua bahan-bahan Mbok Tin selalu segar setiap hari. Tepat habis subuh Mbok Tin sudah menggelar dagangannya di depan warungnya, dan langsung banyak pelanggannya antri. Di Dusun Jatirejo Desa Sabrang, makanan buatan Mbok Tin terkenal enak dan murah, aneka sayur dan lauk dibandrol dengan harga mulai Rp 3000 – Rp 10.000. Untuk aneka jajanan dan gorengan dibandrol dengan harga mulai dari Rp 500 – Rp 1.000, sedangkan untuk es dawet andalannya hanya dibandrol dengan harga Rp 3.000 saja. Cukup murah bukan? Aman untuk kesehatan dompet. Tak heran jika sehabis subuh, para pelanggan sudah mulai berdatangan untuk mengantri. Para langganan Mbok Tin yakni dari kalangan guru, perangkat desa, hingga orang yang bekerja di sawah. Warung Mbok Tin buka mulai pukul 5 pagi hingga pukul 10 pagi. Jika ingin menikmati aneka makanan, aneka gorengan dan es dawet beras tempo dulu harus datang pagi, karena biasanya pukul 9 atau 10 pagi sudah ludes diserbu pembeli.

dahlia.ismi

seorang perempuan yang gemar bertani dan berkebun

Tinggalkan sebuah Komentar