- Nama ismiati
- Alamat rumah puhjarak
- Alamat usaha puhjarak
- Jam usaha pagi-malam
Testimoni penulis
Bu Ismiati adalah salah satu KRTP yang berada di Desa Puhjarak Kecamatan Plemahan. Beliau menjadi janda karena cerai hidup. Setelah perpisahan beliau dengan suaminya, beliau harus menghidupi kelima anaknya. Ketiga anaknya tidak melanjutkan sekolah karena himpitan ekonomi, tapi dua anak dari lima bersaudara itu masih melanjutkan sekolahnya. Anak yang keempat saat ini SMP kelas satu, sedang yang terakhir masih TK. Walau beliau saat ini masih mengontrak tapi beliau dan kelima anaknya hidup dengan bahagia.
Beliau bekerja sebagai buruh kupas bawang jika ada tetangga yang meminta bantuannya. Setelah dapat bantuan pun beliau masih menjadi buruh kupas bawang di samping toko yang beliau jaga setelah dapat bantuan dari PFK. Dari toko itu beliau mendapat penghasilan tambahan untuk kehidupan sehari-harinya, dan dapat menyisihkan beberapa untuk simpanan.
Saat ini toko beliau sudah ada banyak jenis dagangan, mulai dari minuman kemasan atau jajan-jajan yg disukai anak-anak, kebutuhan sehari-hari, kebutuhan sekolah (seperti buku, pensil, penghapus) dan masih banyak lagi. Jadi tetangganya tak perlu lagi berjalan jauh untuk membeli kebutuhan rumahan, karena sudah tersedia di rumah Bu Ismiati. Sifat dan sikap beliau yang ramah ini menjadi nilai plus, setiap harinya pasti ada yang membeli dagangannya. Alhamdulillah setelah sebulan ini beliau sudah beberapa kali menyetok barang yang sudah habis, dan juga menambah barang yang belum dipunyai.
Jika Anda ingin berbelanja, berbelanjalah di toko sebelah Anda. Itu lebih baik untuk membantu mereka dari kesulitan. Noted!
- Lokasi Kota Kediri, Kota Kediri
- Lokasi Kios/Pedagang Sembako